Tips
Tips sederhana yang kami ulas sekilas ini semoga dapat membantu Anda. Sebelum membeli Kaca Film Riben untuk ruko, rumah, kantor, gedung, apartemen, hotel, showroom dan kebutuhan ruangan lainnya, sebaiknya Anda mempertimbangkan perihal fungsi, kualitas, estetika, dan harga.
Fungsi utamanya untuk melindungi cahaya dari sorotĀ terik sinar matahari sehingga dapat mengurangi panas ruangan. Selain itu, juga dapat berfungsi untuk melindungi pandangan dari luar agar bagian dalam tidak terlihat pada siang hari.
Dan apabila malam hari dengan kondisi ruangan terang (lampu menyala) akan tetap dapat terlihat dari luar pada bagian dalam ruangan sesuai dengan tingkat kegelapan yang Anda kehendaki.
Tingkat keteduhan / kegelapannya mulaiĀ dari 20%, 40%, 60% hingga 80%.
Anda pun dapat memilih jenis yang biasa atau yang anti gores. Keduanya bisa dipasang pada acrylic, namun harus dengan tehnik pemasangan yang benar. Pemasang yang ahli akan menghasilkan karya yang rapih, bersih, awet, kuat, dan mudah dibersihkan.
Bila Anda mendapatkan bahan / material dengan kualitas yang baik pastinya akan berpeluang dapat memperoleh manfaat yang maksimal. Beberapa produk terkenal seperti Sun Protect, Sun Polar, Solar Screen dapat dijadikan acuan dalam hal kualitas. Meski demikian, sebagus apapun material yang Anda pilih, hasil akhirnya tergantung pada tehnik pemasangan yang benar.
Segi estetika pun sangat perlu dipertimbangkan secara matang agar unsur keindahan sesuai dengan yang Anda inginkan. Ciptakan hasil yang serasi dengan aksen artistik hingga sedap dipandang mata dan membuat suasana bathin lebih menyenangkan.
Jangan asal murah, jika hasilnya malah berkesan murahan. Juga jangan asal mahal, karena bila tehnik pemasangannya tidak benar maka tidak tahan lama. Sangat merepotkan bila baru dipasang beberapa bulan, kemudian dibongkar pasang lagi. Selain repot, tentu saja akan memboroskan biaya tambahan yang seharusnya tidak perlu.
Bersikap bijaksanalah dalam menggunakan budget Anda. Sesuaikan mengenai kebutuhan dengan anggaran yang dialokasikan.
Hati-hatilah untuk tidak bertindak impulsif, bersikap sembrono hanya mengikuti keinginan hati dalam mengambil keputusan. Oleh karenanya sangat disarankan, sebaiknya anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan orang yang berpengalaman atau tehnisi yang memahami seluk-beluk tata cara pemasangannya.
Namun jika mengalami kesulitan, kami siap membantu Anda. Silahkan, jangan sungkan untuk menghubungi kami melalui Contact Us atau langsung Telepon 021-7590.9989, 021-986.90722, 0818-845771, 0821-23106-276. Semoga bermanfaat dan kesuksesan selalu bersama Anda!